Image and video hosting by TinyPic

Sabar


Orang arif bijaksana membagi sabar menjadi 4, yaitu : 

1. Sabar untuk taat beribadah 
2. Sabar menjauhi maksiyat (perbuatan durhaka) 
Kedua-duanya ini adalah merupakan asas (sendi) istiqomah.
 
3. Sabar dari menjauhi harta duniawi (maksudnya tidak tergila-gila) ; dalam hal ini merupakan asas (sendi) zuhud.
 
4. Sabar dari menerima musibah (balak / bencana) ; yang merupakan asas ridlo dan penyerahan kepada Alloh swt. serta tetapnya baik sangka kepada-Nya. 

Kesemuanya ini memang sangat berat bagi nafsu, tetapi bagi siapa yang bisa menahan dan mengalahkan nafsunya, maka surgalah tempatnya. 

Dan sabar inilah yang harus menjadi perhatian bagi seorang hamba yang menghendaki kebahagiaan lahir batin, di dunia ini dan juga di akhirat kelak

0 komentar:

Posting Komentar

Image and video hosting by TinyPic

Daftar isi

 
Miskin Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template